Market
Indonesia | IHSG
IHSG kembali ditutup di zona merah atau turun 0.29% ke level 7,288. Secara indeks sektoral, sektor transportasi mengalami penurunan paling tinggi sebesar 2.92% baru kemudian disusul oleh sektor industrials yang turun 1.28%
Saham-saham yang membebani pergerakan IHSG hari ini yaitu BBRI, ASII, dan BREN. Value transaksi bursa saham mencapai Rp 11.9 Triliun dengan frekuensi transaksi 1.07 juta kali.
⬇️ JCI Laggard
- BBRI 6,050 -3.2%
- ASII 5,150 -2.4%
- BREN 5,375 -1.4%
Kawasan Asia
Pasar ekuitas Asia ditutup menguat. Shanghai Composite naik 0,59% pada hari Kamis di tengah spekulasi bahwa otoritas Tiongkok akan meningkatkan dukungan kebijakan untuk meningkatkan perekonomian.
Sementara itu Bursa Hong Kong juga ditutup naik 0.91% menyusul penurunan lebih dari 1% pada sesi sebelumnya. Penguatan indeks didukung oleh janji dari Presiden Tiongkok Xi Jinping bahwa Beijing akan terus meningkatkan lingkungan bisnis di negara tersebut.
- Nikkei 40,168 -1.5%
- Hangseng 16,541 0.9%
- Shanghai 3,011 0.6%
Kawasan Amerika Serikat
Indeks utama Wall Street mencatatkan rekor baru pada Kamis (28/3/2024). Saham-saham Amerika Serikat (AS) menuju penutupan bulan dan kuartal I 2024 dengan kenaikan yang signifikan.
Peningkatan ini terjadi di tengah kondisi ekonomi AS yang tetap solid, meskipun harus menghadapi suku bunga yang tinggi untuk menangani inflasi.
Federal Reserve telah mengisyaratkan kemungkinan pemangkasan suku bunga beberapa kali pada akhir tahun ini dengan inflasi yang diperkirakan akan melambat dari level tertinggi.
Movers IHSG
Sektor Rotasi (Weekly)
Sektor Rotasi (Daily)
Makro dan Industri
Faktor Domestik:
- Kemenperin mengungkap potensi terpangkasnya harga mobil listrik hingga mencapai sekitar 30% di Indonesia.
- Kementerian Perdagangan mengerek harga patokan ekspor (HPE) konsentrat tembaga dan konsentrat seng pada April 2024 seiring meningkatnya permintaan.
Faktor Global:
- PMI Manufaktur China tercatat menyentuh 50.8 per Maret 2024. Angka ini merupakan ekspansi pertama dalam 6 bulan.
- Ketua the Fed Jerome Powell mengatakan bahwa inflasi Februari sejalan dengan target pemerintah.
Komoditas
Minyak Mentah
- Minyak mentah berjangka WTI naik 2.24% menjadi $83.17 per barel pada hari Kamis, naik selama tiga bulan berturut-turut di tengah upaya berkelanjutan aliansi OPEC+ untuk membatasi pasokan, serta risiko geopolitik yang terus-menerus di Eropa Timur dan Timur Tengah.
Minyak Sawit
- Minyak sawit berjangka Malaysia diperdagangkan sekitar MYR 4,180 per ton, menghentikan kerugian dari dua sesi sebelumnya di tengah menguatnya minyak nabati saingannya di Chicago Board of Trade dan menguatnya harga minyak mentah. Penguatan harga minyak swait juga didukung oleh optimisme akan kuatnya permintaan menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Berita Emiten
- TINS mencatat penurunan produksi pada 2023 seiring dengan masih maraknya tambang timah ilegal.
- TPIA membukukan pendapatan setara Rp33.34 triliun pada 2023. TPIA juga gencar melakukan akuisisi saham.
- ERAA sepanjang 2023 mengemas laba bersih Rp826.04 miliar, turun 18.81% dari posisi sama tahun sebelumnya senilai Rp1.01 triliun. Laba per saham dasar turun ke level Rp52.34 dari posisi sama tahun sebelumnya Rp63.87.
Rekap Saham
28 Maret 2024
Daily
- 🔴 EXCL HOLD, Entry 2,450 (06March) Entry 2,270 (27March) AVG price 2,360, TP 2,550-2,690, Closing price 2,260 Floating Loss 4,23%
- 🟡 ADMR HOLD, Entry 1,310 (19March), TP 1,360-1,410, Closing price 1,310 Flat
- 🟢 AKRA HOLD, Entry 1,770 (06March) Entry 1,655 (27March) AVG price 1,710, TP 1,825-1,850, Closing price 1,720, Floating Profit 0,58%
- 🟢 MAPA HOLD, Entry 1,010 (21March), TP 1,080-1,145, Closing price 1,045 Floating Profit 3,46% 🚀
- 🟢 MEDC HOLD, Entry 1,425 (26March), TP 1,510-1,560, Closing price 1,430 Floating Profit 0,35%
Weekly
- 🟢 AMRT HOLD, Entry 2,900 (28March), melewati TP1(3,040), TP 2,950-3,000. Closing price 2,910 Floating Profit 0,34%
- 🟢 AALI HOLD, Entry 6,825 (20March), TP 7,025-7,200, Closing price 6,900 Floating Profit 1,09%
Daily | Sim Call
EXCL: HOLD
- EXCL menggandeng Huawei menjalin kerja sama strategis yang berfokus pada bisnis digital dengan berbasis Artificial Intelligence (AI)
- EXCL sepanjang tahun 2023 berhasil meraih laba bersih sebesar Rp 1.28 triliun atau naik 15% (yoy)
Last price : 2,260
Target price : 2,550 – 2,690
Entry price : Avg 2,360 (27March)
Stop Loss : 2,200
Strategi:
EXCL, breakdown Support MA100 (2,280), berpeluang menguji Support MA200 (2,240) dan next Support 2,200. Namun, bila EXCL, breakout Support MA100 (2,280), berkemungkinan mencoba Resistance 2,350 dan next Resistance MA20 (2,380). Baiknya batasin resiko bila EXCL melemah dibawah Support 2,240. Indikator Rsi mengindikasikan pola Downtrend.
Daily | Sim Call
ADMR: HOLD
- Laba bersih Adaro Minerals (ADMR) naik 32.75% sepanjang 2023
- ADMR bangun smelter aluminium yang memiliki kapasitas hingga 1.5 juta ton aluminium per tahun.
Last price : 1,310
Target price : 1,360 – 1,410
Entry price : 1,310 (19March)
Stop Loss : 1,260
Strategi:
ADMR, breakdown Support MA200 (1,320), berpeluang menguji Support 1,290 dan next Support (1,375). Namun, bila ADMR breakdown MA200 (1,320), berkemungkinan menguji Support 1,290 dan next Support 1,275. Baiknya batasi resiko bila ADMR melemah di bawah Support 1,275. Indikator Rsi mengindikasikan pola Downtrend.
Daily | Sim Call
AKRA: HOLD
- AKRA menargetkan pertumbuhan laba bersih hingga 15% tahun depan ditopang oleh bisnis perdagangan dan distribusi BBM, serta penjualan lahan di KEK JIIPE.
Last price : 1,720
Target price : 1,770 – 1,810
Entry price : Avg 1,710 (27March)
Stop Loss : 1,600
Strategi:
AKRA, mencoba breakout Resistance MA20 (1,725), bila berhasil, berpeluang mencoba Resistance 1,745 dan next Resistance 1,770. Namun, bila AKRA breakdown Resistance MA20 (1,725), berkemungkinan menguji Support 1,690 dan next Support 1,655. Baiknya batasin resiko bila AKRA melemah dibawah Support 1,630. Indikator Rsi mengindikasikan pola Uptrend.
Daily | Sim Call
MAPA: HOLD
- Prospek emiten ritel diprediksi bakal menadah berkah akibat kenaikan permintaan di bulan puasa Ramadan dan Lebaran Idul Fitri 2024.
-
Virendra Prakash Sharma mengurangi kepemilikan saham MAP Aktif Adiperkasa (MAPA) Ro 5.46 Miliar
Last price : 1,045
Target price : 1,080 – 1,145
Entry price : 1,010 (21March)
Stop Loss : 950
Strategi:
MAPA, breakout Resistance MA20 (1,030), berpeluang mencoba Resistance 1,060 dan next Resistance 1,100. Namun, bila MAPA, breakdown MA20 (1,030), berkemungkinan menguji Support MA50 (1,000) dan next Support 980. Batasin resiko bila MAPA bergerak melemah dibawah Support 960. Indikator Rsi mengindikasikan pola Downtrend.
Daily | Sim Call
MEDC: HOLD
- Harga minyak berada di jalur kenaikan di tengah ekspektasi pasokan yang lebih ketat yang didorong oleh pengurangan produksi Rusia dan serangan terhadap kilang Rusia.
- Nlok yang baru diakuisisi di Oman akan mulai memberikan kontribusi pada keuangan MEDC pada awal 2024
Last price : 1,430
Target price : 1,510 -1,560
Entry price : 1,425 (26March)
Stop Loss : 1,350
Strategi:
MEDC, belum berhasil breakout Resistance 1,465, berpeluang menguji Support 1,415 dan next Support MA20 (1,380). Namun, bila MEDC breakout Resistance 1,465, berkemungkinan mencoba Resistance 1,495 dan next Resistance 1,520. Baiknya batasin resiko bila MEDC bergerak melemah dibawah Support 1,380. Indikator Rsi mengindikasikan pola Downtrend.
Weekly | Sim Call
AMRT: HOLD
- AMRT raup laba Rp3.4 Triliun, tumbuh 10.3% di 2023
-
Momentum Ramadhan diprediksi dongkrak kinerja emiten ritel
Last price : 2,910
Target price : 2,950 – 3,000
Entry price : 2,850 – 2,910
Stop Loss : 2,790
Strategi:
AMRT, breakout Support 2,890, berpeluang mencoba Resistance 2,930 dan next Resistance 2,950. Namun,bila AMRT breakdown Support 2,890, berkemungkinan menguji Support 2,850 dan next Support 2,820. Baiknya batasin resiko bila BDMN bergerak melemah dibawah Support 2,820. Indikator Rsi mengindikasikan pola Uptrend.
Weekly | Sim Call
AALI: HOLD
- Penjualan CPO turun, laba Astra Agro (AALI) ausut jadi Rp1.05 Triliun
- Prospek Harga CPO di 2024: peningkatan permintaan menjelang Hari Raya dan tahun politik
Last price : 6,900
Target price : 7,025 – 7,200
Entry price : 6,825 (20March)
Stop Loss : 6,725
Strategi:
AALI, breakout Resistance MA50 (6,875), berpeluang mencoba Resistance MA100 (7,000) dan next Resistance 7,125. Namun, bila AALI, breakdown MA50 (6,875), berkemungkinan menguji Support MA20 (6,800) dan next Support 6,750. Baiknya batasin resiko bila AALI bergerak melemah dibawah Support 6,750. Indikator Rsi mengindikasikan pola Uptrend.
Sinarmas’s research reports are available on our mobile apps ‘SimInvest’, the research contents are also distributed by e-mail and our official website https://www.sinarmassekuritas.co.id/riset. If any data discrepancies in this report could be the result of different on the research methodology used by Sinarmas Research Team and/or adjustments etc. The Price Information, unless otherwise stated, the price information reflects the closing price of the previous trading day.
‘This document is intended for information purposes only’. For further information please contact our number +62 21 392 5550 or fax +62 21 392 2320.
© Sinarmas Sekuritas