SimFriend, apakah kamu pecinta kopi? Biasanya di kalangan pecinta kopi ada istilah kalau nggak ngopi nanti pusing. Walaupun begitu, kopi memang dapat membuat kita melek karena kandungan kafeinnya. Tapi bagaimana jika kopi ini digantikan dengan sebuah apel? Yap, benar banget! Dibandingkan dengan segelas kopi, sebuah apel akan membuat kamu lebih segar dan menghilangkan rasa kantukmu loh.
Menurut Tom’s Guide, kafein yang terkandung di kopi membuat orang tetap terjaga dengan membuat otak lebih waspada. Sementara jika kita makan apel, apel akan memberi energi dengan kandungan kalori, gula, dan karbohidrat yang akan membuat tubuh menjadi segar dan berenergi. Apel adalah sumber energi dengan pelepasan lambat yang sangat baik, karena terdapat kandungan serat, fruktosa, dan karbohidratnya.
Tapi, jika target kamu adalah mengusir kantuk, memang kopi akan lebih efektif. Ahli gizi dan penulis di Inggris, Rob Hobson, menjelaskan bahwa kopi bisa memblokir adenosin, dan meningkatkan kadar neurotransmitter lain yang ada di otak, seperti dopamin, hormon yang mengatur tingkat energi dalam tubuh. Sedangkan adenosin adalah bahan kimia di dalam otak yang menyebabkan rasa mengantuk.
Di satu sisi, kopi dapat menimbulkan efek berbahaya meskipun memiliki beberapa manfaat positif, terutama bagi orang yang sensitif terhadap kafein. Minum kopi berlebihan dapat mengganggu jam tidur dan menyebabkan kegelisahan atau kecemasan (anxiety). Bahkan, mengonsumsi kafein dalam jumlah berlebihan dapat menyebabkan kelelahan, sakit perut, dehidrasi, dan insomnia.
Sebaliknya, apel memiliki gula alami yang disebut fruktosa, yang dapat menjadi sumber energi penting bagi tubuh. Karena fruktosa bukanlah stimulan, fruktosa tidak memberi ledakan energi pada tubuh seperti yang diberikan oleh kopi dan gula yang terkandung didalamnya, tetapi fruktosa memberi energi bertahap dan stabil yang tidak akan menimbulkan kecemasan atau mengganggu waktu tidur sehingga untuk yang mengalami insomnia dan sensitif terhadap kafein, konsumsi apel akan sangat membantu kamu.
Nah, sekarang kamu udah tau kan yang mana yang lebih sehat SimFriend? Jangan lupa yah, kesehatan juga harus dijaga. Karena saat sakit pasti akan mengganggu aktivitas kamu. Selain investasi untuk kesehatan, kamu juga jangan sampai lupa untuk investasi saham dan reksa dana di SimInvest ya. Ingat, keduanya adalah tabungan masa depan kamu yang berharga loh! Yuk mulai investasimu!