Have a question?
Message sent Close

Morning Call – 26 Juni 2024

Market

Indonesia | IHSG

IHSG Menutup Perdagangan di Zona Merah

IHSG ditutup melemah tipis 0.09% pada perdagangan Selasa (25/6) ke level 6,883 dan konsisten berada di zona merah dari awal perdagangan. Pelemahan ini terjadi akibat adanya aksi profit taking pada saham perbankan setelah dua hari beruntun mengalami penguatan.

Sejumlah sektor saham pendorong IHSG ke zona merah antara lain sektor Consumer Cyclical, Transportation, dan Technology dengan masing-masing melemah mencapai 1.72%, 0.86% dan 0.74%. Nilai perdagangan hari ini mencapai Rp27.08 triliun dengan frekuensi 731 ribu kali.

Kawasan Asia

Bursa Asia ditutup beragam pada perdagangan Selasa (25/6). Indeks Nikkei menguat 0.95%, mencapai level tertinggi dalam dua minggu seiring pelaku pasar mencerna indeks harga produsen jasa di Jepang yang naik 2.5% pada bulan Mei.

Indeks Hang Seng juga menguat 0.25% didorong oleh sektor properti seiring adanya harapan pelaku pasar bahwa sidang pleno ketiga di bulan Juli ini dapat meluncurkan stimulus baru untuk mempercepat momentum pemulihan terutama di pasar perumahan.

Adapun, indeks Shanghai ditutup melemah 0.44%, terendah dalam lebih dari empat bulan akibat aksi jual asing pada saham-saham semikonduktor dan saham-saham teknologi.

Kawasan Amerika Serikat

Bursa saham AS sebagian besar ditutup di zona hijau pada perdagangan Selasa (25/6) dipimpin oleh Nasdaq yang menguat 1.26% dan S&P 500 naik 0.39% didorong oleh sektor teknologi. Terjadi rebound pada saham Nvidia setelah tiga hari beruntun mengalami pelemahan. Sementara itu, Dow jones ditutup melemah 0.76%.

Pelaku pasar masih memantau ketat data indeks harga PCE yang merupakan pengukur inflasi pilihan The Fed. Adapun dari sisi data ekonomi, pertumbuhan harga rumah di AS melambat pada bulan April 2024 tercatat 7.2% (vs. Maret 2024: 7.5%).

Movers

Sektor Rotasi (Weekly)

Makro dan Industri

➡ Faktor Domestik:

  • Pada Januari hingga Mei 2024 penerimaan pajak mencapai Rp760.4 triliun atau turun 8.4% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp830.5 triliun.
  • Presiden Jokowi mengusulkan kebijakan stimulus restrukturisasi kredit perbankan untuk dampak Covid-19 diperpanjang hingga tahun 2025 untuk mengurangi beban perbankan dalam mencadangkan kerugian akibat kredit KUR.

➡ Faktor Global:

  • API mengumumkan bahwa persediaan minyak mentah AS naik 0.914 juta barel untuk pekan yang berakhir pada 21 Juni 2024, ini merupakan kenaikan mingguan terkecil dalam persediaan minyak mentah sejak awal Mei.
  • Defisit neraca perdagangan Hong Kong turun tajam menjadi USD12 miliar pada Mei 2024 dari USD26.4 miliar pada bulan yang sama tahun sebelumnya, akibat ekspor tumbuh lebih besar daripada impor.

Komoditas

  • Minyak mentah berjangka WTI turun di bawah USD81/barel pada hari Selasa, namun masih berada di dekat level tertinggi dua bulan karena meningkatnya ketegangan geopolitik dan antisipasi permintaan musim panas yang lebih tinggi.

Berita Emiten

  • ASII angka penjualan mobil Astra pada Mei 2024 mengalami penurunan 11.85% YoY mencapai 41,314 unit (vs. Mei 2023: 46,873 unit) seiring melemahnya daya beli masyarakat terutama kelas menengah.
  • SSIA akan membagikan dividen tunai sebesar Rp56.46 miliar atau Rp12/saham, cum date pada 1 Juli 2024 dan ex date pada 2 Juli 2024.
  • AMMN terjadi transaksi crossing saham AMMN Rp17 Triliun, pengalihan kepemilikan saham ke Perusahaan di Amerika dan Singapura, transaksi terjadi di level Rp1,695 per saham.

Rekap Saham

25 Juni 2024

Daily

  • 🟢 SILO CUT PROFIT, Entry 2,550 (25Juni), tertinggi 2,610, TP (2,670-2,720). Closing price 2,570 Profit 0,78% 🚀
  • 🟢 SMIL CUT PROFIT, Entry 187 (25Juni), tertinggi 190, TP (196-201), Closing price 189 Profit 1,06% 🚀

Weekly

  • 🟢 MAPI HOLD, Entry 1,350 (19 Juni), tertinggi 1,430, TP (1,515-1,550), Closing price 1,400 Floating Profit 3,70% 🚀
  • 🟢 ESSA HOLD, Entry 740, tertinggi 760, TP (800-845), Closing 750 Floating Profit 1,35% 🚀
  • 🟡 CLEO BUY ON WEAKNESS, Entry 1,125-1,165, TP (1,290-1,350), Closing price 1,240.

Daily | Sim Call

SIDO: SPECULATIVE BUY

Last price : 765
Target price : 785 – 800
Entry price : 745 – 770
Stop Loss : 725

Strategi:

SIDO, breakout Resistance 760, berpeluang mencoba next Resistance 785 dan next Resistance 800. Namun, bila SIDO breakdown Resistance 760, berkemungkinan menguji Support 745 dan next Support 730. Baiknya batasi resiko bila SIDO melemah di bawah Support 730. Stoc osc mengindikasikan pola Uptrend.

Daily | Sim Call

TKIM: SPECULATIVE BUY

Last price : 8,450
Target price : 8,675 – 8,800
Entry price : 8,225 – 8,475
Stop Loss : 8,000

Strategi:

TKIM, breakout EMA20 (8,400), berpeluang mencoba Resistance 8,675 dan next Resistance 8,800. Namun, bila TKIM breakdown EMA20 (8,400), berkemungkinan menguji Support 8,225 dan next Support 8,150. Baiknya batasi resiko bila TKIM melemah di bawah Support 8,150. Stoc osc mengindikasikan pola Uptrend.

Weekly | Sim Call​

MAPI: HOLD

Mengenai Emiten:
  •  
Last price : 1,400
Target price : 1,515 – 1,550
Entry price : 1,350 (19Juni)
Stop Loss : 1,250

Strategi:

MAPI, breakdown Support EMA20 (1,430), berpeluang menguji Support 1,370 dan next Support 1,335. Namun, bila MAPI bertahan diatas Support EMA20 (1,430), berkemungkinan mencoba Resistance 1,455 dan next Resistance 1,495. Baiknya batasi resiko bila MAPI melemah di bawah Support 1,275. Indikator Stoc osc mengindikasikan pola Downtrend.

Weekly | Sim Call

ESSA: HOLD

Mengenai Emiten:
  •  
Last price : 750
Target price : 800 – 845
Entry price : 705 – 745
Stop Loss : 675

Strategi:

ESSA, bertahan di atas EMA50 (745), berpeluang mencoba next Resistance 785 dan next Resistance 800. Namun, bila ESSA breakdown EMA50 (745), berkemungkinan menguji Support 730 dan next Support 705. Baiknya batasi resiko bila ESSA melemah di bawah Support 705. Stoc osc mengindikasikan pola Downtrend.

Weekly | Sim Call

CLEO: BUY ON WEAKNESS

Mengenai Emiten:
  •  
Last price : 1,240
Target price : 1,290 – 1,350
Entry price : 1,125 – 1,165
Stop Loss : 1,080

Strategi:

CLEO, bertahan di atas EMA20 (1,240), berpeluang mencoba Resistance 1,320 dan next Resistance 1,400. Namun, bila CLEO breakdown EMA20 (1,240), berkemungkinan menguji Support 1,215 dan next Support 1,180. Batasin resiko bila CLEO bergerak melemah dibawah Support 1,180. Indikator Stoc osc mengindikasikan pola Uptrend.

Sinarmas’s research reports are available on our mobile apps ‘SimInvest’, the research contents are also distributed by e-mail and our official website https://www.sinarmassekuritas.co.id/riset. If any data discrepancies in this report could be the result of different on the research methodology used by Sinarmas Research Team and/or adjustments etc. The Price Information, unless otherwise stated, the price information reflects the closing price of the previous trading day.

‘This document is intended for information purposes only’. For further information please contact our number +62 21 392 5550 or fax +62 21 392 2320.

© Sinarmas Sekuritas