Resolusi Kamu Tak Terwujud? Jangan Kecil Hati! Simak Disini

SimFriend, setiap kali memasuki tahun yang baru, seringkali kita mempersiapkan resolusi yang ingin kita capai pada tahun yang akan datang. Namun, apakah ada impian kamu yang belum terwujud di tahun lalu? Atau jangan-jangan  list pencapaian kamu sudah terpenuhi nih? Tapi SimFriend gak perlu berkecil hati nih kalau targetmu belum tercapai yah, karena disini SimInvest akan ngasih tips buat kamu supaya resolusi kamu bisa ceklis di tahun ini!

Agar kamu bisa menyusun resolusi di tahun yang baru, sebaiknya kita refleksikan dahulu resolusi tahun sebelumnya, berikut ini beberapa poin penting yang harus kamu perhatikan:

  1. Cari tahu kenapa resolusi belum terwujud

Langkah pertama yang wajib kamu ketahui adalah mencari tahu kenapa resolusi kamu belum bisa terwujud sampai tahun telah berganti. Penting loh untuk mencari tahu alasan dibalik tertundanya resolusi tersebut agar kedepannya kamu gak mengulangi kesalahan yang sama. Karena siapapun pasti tidak ingin dong resolusi yang dibuat hanya jadi angan-angan. Gak cuma menyalahkan orang lain, cari tahu juga kemungkinan dirimu sendirilah yang membuatnya gagal mewujudkan mimpi tersebut.

  1. Jadikan Pelajaran Kedepannya

Jika kesalahan itu datang dari dirimu sendiri, gak ada salahnya untuk melakukan introspeksi diri. Apakah ada hal yang mengganggu fokusmu pada tahun lalu sehingga resolusi tersebut belum dapat terwujud? Jadikan itu sebagai pelajaran, jangan malah berkecil hati dan merasa pasrah. Ambil hikmahnya dan hindari melakukan kesalahan yang sama di tahun selanjutnya.

  1. Revisi Kembali Resolusi Kamu

Selanjutnya, tentu kamu juga harus merevisi kembali resolusi tersebut. Jangan sampai karena gagal terwujud, kamu jadi melupakannya begitu saja. Perbaiki resolusi tersebut sesuai dengan target kamu di tahun berikutnya. Ingat nih SimFriend, gak ada orang yang bisa seratus persen mewujudkan resolusinya. Selalu ada kemungkinan untuk gagal dan itulah waktu yang tepat bagi kamu untuk belajar dari kegagalan.

  1. Resolusi Baru Jika Resolusi Lama Sudah Tidak Relevan

Kadang-kadang jika memang sudah gak relevan lagi dengan target pencapaian kamu di tahun berikutnya, maka mengganti resolusi  dengan yang baru sah-sah saja untuk dilakukan. Yang terpenting adalah kita sudah tahu kenapa itu gagal terwujud dan berjanji pada diri sendiri untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama. 

Walau sering diabaikan, resolusi yang gagal terwujud sebenarnya menyimpan pelajaran yang bisa kamu renungkan loh. Bukan tanpa alasan, mengingat kembali resolusi di tahun lalu justru bisa bikin kamu lebih baik di tahun berikutnya. Jadi apakah resolusi kamu di tahun baru ini SimFriend? Apakah kamu bercita-cita untuk menjadi Pemimpi? Atau Sultan di SimInvest? Yang pasti jangan berubah adalah, habit investasi yang disiplin yah! Selain itu, platform kamu untuk investasi saham dan reksa dana dong tentunya, SimInvest selalu di hati pokoknya!