Selamat Hari Ibu Untuk Para Ibu Di Indonesia!

Setiap tahunnya, International Mother’s Day diperingati setiap minggu kedua di bulan Mei. Berbeda halnya di Indonesia, di Indonesia momen yang akrab disebut dengan hari Ibu diperingati setiap tanggal 22 Desember. Hari Ibu biasanya dijadikan hari dimana kamu bisa menyampaikan berbagai ungkapan cinta kepada Sang Ibu sebagai tanda terima kasih dan rasa syukur kita. Tahun ini, tepat pada hari Jumat nanti akan diperingati sebagai harinya para ibu, termasuk yang baru menjadi ibu, soon to be mother ataupun yang sedang berjuang menjadi ibu. Hari Ibu di Indonesia juga menjadi momentum yang mengingatkan seluruh masyarakat bahwa perempuan juga merupakan salah satu motor penggerak keberhasilan pembangunan saat ini maupun masa mendatang. Karena setiap wanita itu hebat, maka tidak ada perjuangan seorang ibu atau calon ibu yang sia-sia. . Pada bulan Desember yang merupakan penghujung tahun, Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KemenPPPA) mengusung tema Perempuan Berdaya, Indonesia Maju dalam peringatan Hari Ibu ke-95 di tahun 2023 ini. Selain tema utama tersebut, terdapat empat sub tema Hari Ibu 2023 sebagai berikut: Perempuan Bersuara Perempuan Berdaya dan Berkarya Perempuan Peduli Perempuan dan Revolusi Keempat subtema ini diambil untuk membingkai semangat dan gerakan perempuan melalui serangkaian kegiatan peringatan Hari Ibu ke-95 tahun 2023. Peringatan Hari Ibu di Indonesia berawal pada 22-25 Desember 1928 dimana para pejuang wanita Indonesia yang terdiri dari 30 organisasi perempuan dari 12 kota di Jawa dan Sumatera berkumpul dan mengadakan Kongres Perempuan Indonesia pertama di Gedung Mandala Bhakti Wanitatama, Yogyakarta. Momen bersejarah ini menjadi cikal bakal terbentuknya Kongres Perempuan yang kini dikenal dengan nama Kongres Wanita Indonesia (Kowani) Kongres pertama tersebut memiliki beberapa agenda utama, diantaranya: persatuan perempuan Nusantara, peranan perempuan dalam perjuangan kemerdekaan, peranan perempuan dalam berbagai aspek pembangunan bangsa, perbaikan gizi, kesehatan ibu dan balita, pernikahan usia dini bagi perempuan, dan lain sebagainya. Akhirnya, para pejuang perempuan dapat berkontribusi dan memberi pemikiran kritis, serta beberapa upaya penting untuk memajukan bangsa. Pada Juli 1935, diadakanlah Kongres Perempuan Indonesia II. Kongres ini membentuk Badan Pemberantasan Buta Huruf (BPBH) dan menentang perlakuan buruk kepada buruh wanita di perusahaan batik di Lasem, Rembang. Lalu selanjutnya pada 1938, Kongres Perempuan Indonesia III digelar dan menjadi penetapan Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember. Penetapan Hari Ibu secara resmi diperingati setelah adanya Dekrit Presiden Nomor 316 Tahun 1959 oleh Presiden Soekarno. Nah SimFriend, sudah kepikiran belum mau memberikan hadiah apa kepada ibu kita? Kalau kasih bunga atau cokelat, mungkin sudah mainstream ya? Yep, ide hadiah untuk Hari Ibu memang susah-susah gampang. Mungkin saham dan reksa dana bisa juga nih kamu jadikan sebagai pilihan hadiah untuk ibu! Karena selain bermanfaat, saham dan reksa dana bisa menjadi tabungan jangka panjang untuk hari tua mereka setelah pensiun nanti! Selamat mencoba ya SimFriend!

Setiap tahunnya, International Mother’s Day diperingati setiap minggu kedua di bulan Mei. Berbeda halnya di Indonesia, di Indonesia momen yang akrab disebut dengan hari Ibu diperingati setiap tanggal 22 Desember. Hari Ibu biasanya dijadikan hari dimana kamu bisa menyampaikan berbagai ungkapan cinta kepada Sang Ibu sebagai tanda terima kasih dan rasa syukur kita.

Tahun ini, tepat pada hari Jumat nanti akan diperingati sebagai harinya para ibu, termasuk yang baru menjadi ibu, soon to be mother ataupun yang sedang berjuang menjadi ibu. Hari Ibu di Indonesia juga menjadi momentum yang mengingatkan seluruh masyarakat bahwa perempuan juga merupakan salah satu motor penggerak keberhasilan pembangunan saat ini maupun masa mendatang. Karena setiap wanita itu hebat, maka tidak ada perjuangan seorang ibu atau calon ibu yang sia-sia.

. Pada bulan Desember yang merupakan penghujung tahun, Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KemenPPPA) mengusung tema Perempuan Berdaya, Indonesia Maju dalam peringatan Hari Ibu ke-95 di tahun 2023 ini. Selain tema utama tersebut, terdapat empat sub tema Hari Ibu 2023 sebagai berikut:

  • Perempuan Bersuara
  • Perempuan Berdaya dan Berkarya
  • Perempuan Peduli
  • Perempuan dan Revolusi

Keempat subtema ini diambil untuk membingkai semangat dan gerakan perempuan melalui serangkaian kegiatan peringatan Hari Ibu ke-95 tahun 2023. 

Peringatan Hari Ibu di Indonesia berawal pada 22-25 Desember 1928 dimana para pejuang wanita Indonesia yang terdiri dari 30 organisasi perempuan dari 12 kota di Jawa dan Sumatera berkumpul dan mengadakan Kongres Perempuan Indonesia pertama di Gedung Mandala Bhakti Wanitatama, Yogyakarta. Momen bersejarah ini menjadi cikal bakal terbentuknya Kongres Perempuan yang kini dikenal dengan nama Kongres Wanita Indonesia (Kowani)

Kongres pertama tersebut memiliki beberapa agenda utama, diantaranya: persatuan perempuan Nusantara, peranan perempuan dalam perjuangan kemerdekaan, peranan perempuan dalam berbagai aspek pembangunan bangsa, perbaikan gizi, kesehatan ibu dan balita, pernikahan usia dini bagi perempuan, dan lain sebagainya. Akhirnya, para pejuang perempuan dapat berkontribusi dan memberi pemikiran kritis, serta beberapa upaya penting untuk memajukan bangsa.

Pada Juli 1935, diadakanlah Kongres Perempuan Indonesia II. Kongres ini membentuk Badan Pemberantasan Buta Huruf (BPBH) dan menentang perlakuan buruk kepada buruh wanita di perusahaan batik di Lasem, Rembang. Lalu selanjutnya pada 1938, Kongres Perempuan Indonesia III digelar dan menjadi penetapan Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember. Penetapan Hari Ibu secara resmi diperingati setelah adanya Dekrit Presiden Nomor 316 Tahun 1959 oleh Presiden Soekarno.

Nah SimFriend, sudah kepikiran belum mau memberikan hadiah apa kepada ibu kita? Kalau kasih bunga atau cokelat, mungkin sudah mainstream ya? Yep, ide hadiah untuk Hari Ibu memang susah-susah gampang. Mungkin saham dan reksa dana bisa juga nih kamu jadikan sebagai pilihan hadiah untuk ibu! Karena selain bermanfaat, saham dan reksa dana bisa menjadi tabungan jangka panjang untuk hari tua mereka setelah pensiun nanti! Selamat mencoba ya SimFriend!