Tambah Satu Komisaris, Tera Data Indonusa (AXIO) Bagikan Dividen Interim Rp52,56 Miliar

Tambah Satu Komisaris, Tera Data Indonusa (AXIO) Bagikan Dividen Interim Rp52,56 Miliar

PT Tera Data Indonusa Tbk (AXIO) menyampaikan hasil penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham yang dilaksanakan pada tanggal 10 November 2023.

Rapat Umum Pemegang Saham Telah memenuhi kuorum karena dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 4.619.173.300 saham atau 79,09% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah yang telah dikeluarkan oleh Perseroan.

Risalah RUPS AXIO menyebutkan, telah menyetujui untuk mengangkat Jessica Hartono selaku Komisaris Perseroan yang baru untuk melanjutkan sisa masa jabatan anggota Dewan Komisaris Perseroan, sehingga dengan demikian maka susunan Dewan Komisaris adalah sebagai berikut: Komisaris Utama Sugianto Sutikno, Komisaris Jessica Hartono dan Komisaris Independent Alpino Kianjaya.

Michael Sugiarto Direktur Utama juga menyebutkan bahwa RUPS telah menyetujui penambahan pencadangan saldo laba sebesar Rp14.219.032.500.

Berdasarkan Surat Keputusan Direksi Perseroan yang disetujui Dewan Komisaris pada tanggal 10 November 2023.

“Dengan ini diberitahukan kepada para pemegang saham PT Tera Data Indonusa Tbk, (AXIO) bahwa Perseroan akan melaksanakan pembagian dividen interim tunai sebesar Rp52.561.138.500,- (Rp52,56 miliar) atau Rp9 (sembilan rupiah) per saham untuk tahun buku per 30 September 2023.

Adapun jadwal pembagian dividen interim sebagai berikut:

  • Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi pada 22 November 2023
  • Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi pada 23 November 2023.
  • Cum Dividen di Pasar Tunai pada 24 November 2023.
  • Ex Dividen di Pasar Tunai 27 November 2023.
  • Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai 24 November 2023.
  • Pembayaran Dividen 12 Desember 2023.

Sumber: Emiten News